Dilihat 0 Kali

UIN SUKA
Sesi Foto Bersama

Selasa, 19 November 2019 21:14:18 WIB

Workshop IELTS Guna Meningkatkan Softskill Dosen

Jogja (19/11), Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora secara serius mempersiapkan para dosen dengan mengadakan Workshop IELTS secara intensif selama dua hari yang di mulai pada tanggal 18 dan 19 November 2019. Pada pembukaan kegiatan ini, Dr. Mochamad Sodik, M.Si menyampaikan pentingnya menguasai bahasa asing terutama bahasa Inggris.

“Utamakan bahasa nasional, lestarikan bahasa daerah dan kuasai bahasa asing” ungkapnya dalam sambutan.

Selaku Dekan FISHUM, beliau juga mendorong kepada para dosen, terutama dosen muda untuk bisa segera melanjutkan studi dan diharapkan dapat melanjutkan studi keluar negeri, maka workshop ini menjadi kegiatan pembekalan awal.

Banyaknya beasiswa bagi para dosen yang mensyaratkan penguasaan bahasa asing menjadi tantangan tersendiri ditengah-tengah masih terbatasnya sumberdaya pengajar, sedangkan UIN Sunan Kalijaga terus mempersiapkan diri menjadi kampus bertaraf internasional. Untuk itu, peningkatan softskill bagi para pengajar menjadi suatu keharusan. Dimasa mendatang para dosen muda dapat mengambil bagian dalam kegiatan-kegiatan seperti riset, seminar internasional, shortcourse maupun forum-forum internasional lainnya.

Selaku ketua panitia, BJ. Sujibto, M.A mengungkapkan workshop seperti sangat diharapkan dan mengucapkan terimakasih kepada pimpinan bahwa sudah menjadi perhatian fakultas untuk menyelenggarakan kegiatan ini “tentu berterimakasih kepada pimpinan dan fakultas atas support serta apresiasinya sehingga kegiatan ini dapat berjalan, mudah-mudahan akan berkesinambungan menjadi program tahunan bagi peningkatan bahasa asing para dosen” ungkapnya.

Workshop IELTS ini dimentori langsung oleh Mis Veronica Widi Handoyowati, M.Hum. dari Fakultas Psikologi UGM. Dengan pembawaan yang santai dan menyenangkan, Mis Vero menjelaskan banyak hal terkait IELTS, dalam setiap sesi juga dilakukan simulation test sebagaimana soal-soal sesungguhnya. Pada satu sesi, Mis Vero mengatakan “mengapa kita harus mempelajari IELTS? dan apa sesungguhnya kelebihan IELTS ini?”.

Penjelasan selanjutnya, Mis Vero dengan sangat rinci pada setiap sesi membuat workshop ini sangat bermanfaat untuk membuat academic writing maupun untuk membaca tulisan-tulisan ilmiah dalam bahasa inggris. Hal ini tentu sangat membantu pemahaman para dosen muda dalam dunia kepenulisan ilmiah. Tidak ketinggalan, selalu diberikan tips-tips dalam mengerjakan soal-soal dalam tes IELTS seperti soal reading, speaking maupun writing.

Para peserta kegiatan ini sangat antusias dalam mengikuti setiap sesinya, salah satunya Candra Indraswari, M.Psi, Psikolog selaku dosen pada prodi Psikologi mengatakan “pembelajarannya sangan unik, menarik dan gak boring, harapannya acara seperti ini harus sering-sering dilakukan untuk mempersiapkan riset serta koneksi internasional”.

Dalam kegiatan ini turut hadir Dr. Sabarudin, M.Si., Dr. Sulistyaningsih, M.Si dan Lisnawati, M.Psi selaku ketua prodi Psikologi sebagai peserta dan para dosen prodi Psikologi, Sosiologi dan Ilmu Komunikasi. (Han)