Dilihat 0 Kali

UIN SUKA
Sesi Foto Bersama

Jumat, 23 September 2022 11:39:05 WIB

Prodi Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga Melakukan Perjanjian Kerjasama dengan Prodi Ilmu Komunikasi UNJ (Universitas Negeri Jakarta)

Prodi Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga melaksanakan penandatangan PKS ( Perjanjian Kerjasama) dengan Prodi Ilmu Komunikasi UNJ (Universitas Negeri Jakarta) dalam bidang Pendidikan, penelitian dan pengabdian pada Masyarakat (14/09/2022). Dekanat Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora turut hadir untuk melaksanakan penandatanganan Kerjasama tersebut. DrMochamad Sodik, S.Sos., M.Si. selaku Dekan Fishum dan didampingi para Wakil Dekan DrSulistyaningsih, S.Sos., M.Si (WD 1), DrYani Tri Wijayanti, S.Sos, M.Si. (WD 2), DrBadrun, M.Si. (WD 3). Jajaran Prodi Ilmu Komunikasi turut mendampingi yaitu Dr. Rama Kertamukti, M.Sn (KaProdi), Dr. Diah Ajeng Purwani, M.Si (SekProdi), Niken Puspitasari, M.A (PSMP), Alip Kunandar, M.Si (Dosen). Sedangkan jajaran Prodi Ilmu Komunikasi UNJ (Universitas Negeri Jakarta) diwakili Dr. Dini Safitri S.Sos, M.Si (KaProdi), Maulina Larasati Putri, M.I. Kom, Nada Arina Romli, M.I.Kom, dan Marisa Puspita Sary, M.Si.

Di dalam penandatanganan Kerjasama ini Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, DrMochamad Sodik, S.Sos., M.Si. merasa sangat berbangga, atas dan kerjasama yang akan dilakukan Prodi Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga dengan Prodi Ilmu Komunikasi UNJ. Beliau menjelaskan bahwa agenda kerjasama yang dilakukan dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian pada masyarakat akan memberikan banyak kontribusi atas pengelolaan dan pengembangan penjaminan mutu pendidikan tinggi dalam ruang lingkup Kurikulum Merdeka (MBKM).

Dr. Dini Safitri S.Sos, M.Si (KaProdi) sebagai perwakilan dari UNJ pun menyampaikan bahwa kerjasama ini dilakukan untuk mewujudkan kebijakan dan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) anatara kedua Program studi. Beliau berharap untuk melaksanakan Kerjasama ini dengan pelaksanaan yang cepat dan berharap untuk segera merealisasikan dan menindaklanjuti kerjasamanya. (Ilmu Komunikasi)