Anjangsana HM-PS Ilmu Komunikasi 2019

Kunjungan Anjangsana HM-PS Ilmu Komunikasi 2019
Himpunan Mahasiswa Program Studi (HM-PS) Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta kembali mengadakan acara Anjangsana. Kali ini, Anjangsana dilakukan Kamis, 11 April 2019.
Anjangsana merupakan salah satu program kerja HM-PS Ilmu Komunikasi yang bertujuan untuk belajar dan melakukan studi banding. Terutama ke media-media penyiaran, baik televisi, radio, dan lain sebagainya. Kali ini, Anjangsana mengunjungi Mojok.co.Perum Sukoharjo
Ds. Sukoharjo, Ngaglik, Sleman, D.I. Yogyakarta Salah satu bisnis media penerbitan dan portal media online.
“Kami ingin temen-temen belajar banyak hal. Tidak hanya di kampus. Terutama anak Ikom ya,” jelas Fatwa, ketua HM-PS.
Menurutnya, Mojok.co adalah salah satu portal media online kekinian yang banyak digemari anak muda. Kontennya yang menarik dan sedikit nyentrik membahas isu-isu hangat dengan bahasa yang sederhana membuat Mojok.co memiliki banyak pembaca.
Disambut langsung oleh Agus Mulyadi, Pimpinan Redaksi Mojok.co, peserta Anjangsana yang merupakan mahasiswa Ilmu Komunikasi dipersilahkan untuk bertanya. Tanya jawab dilakukan secara terbuka dan secara interaktif.
“Mas Agus itu ramah sekali. Kita duduk lesehan dan disambung dengan ramah. DIskusi interaktif juga berlangsung dengan lancar. Banyak hal yang kami dapatkan dari Anjangsana kali ini. Baik dalam pengelolaan media, framing, cara kerja tim dan yang jelas Anjangsana kali ini bisa memperkuat relasi antara Mojok.co dan HM-PS Ilmu Komunikasi,” imbuhnya. (Ghazi/tri)