Bersama Ayongampus.id, DEMA FISHUM Gelar Talk Show Jogja Creativepreneurs

Merry Riana, saat menjadi salah satu narasumber acara ini
Minggu, (8/12/19) berlangsung di Gedung Jogja Expo Center, Dema Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora bersama dengan Ayongampus.id menggelar Seminar & Talk show bertajuk Jogja Creativepreneurs Festival 2019. Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 6300 peserta yang berasal dari berbagai kampus di Yogyakarta dan pengusaha atau pebisnis muda.
“Mulanya, kegiatan ini akan dilaksanakan di Sportarium UMY, akan tetapi, karena antusias peserta yang luar biasa maka kegiatan ini dialihkan ke Jogja Expo Center”, tutur Najib selaku Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora mengawali sambutannya.
Menurutnya, perkembangan dunia kewirausahaan saat ini semakin menarik, maka penting anak-anak muda saat ini untuk melihat perkembangan zaman dan terus melakukan inovasi, selain itu dengan munculnya pengusaha-pengusaha muda maka ini membantu pemerintah dalam hal lapangan pekerjaan sehingga dapat mendorong optimisme kita menuju Indonesia Maju.
Senada dengan ketua Dema, Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Dr. Mochamad Sodik, S.Sos. M.Si. menyampaikan selamat kepada seluruh peserta, dan mendo’akan agar peserta yang hadir menjadi pengusaha dan pebisnis muda yang sukses didunia dan akhirat.
“Sebagai pengusaha muda, saya berharap para peserta yang hadir dapat menguasai yang namanya kode, apa kode itu?. Kode itu adalah sains dan teknologi,” tuturnya.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Dr. Sulistyaningsih, S.Sos, M.Si. serta perwakilan BEM se DIY, Seminar dan Talk show ini menghadirkan pembicara utama yaitu Merry Riana, seorang Motivator Wanita terbaik No. 1 di Asia serta penulis Buku Mimpi Sejuta Dollar. Selain itu ada Mas Gepenk selaku Owner Kopitentik Jogja, Irenna Krstyn Model & Hijabers Jogja, Idi Jafar seorang Conten Creator Youtuber, Anja Ariella TOP 5 Miss Indonesia 2017 Putri Indonesia, serta Abi Atria dan YK dari Olpedia. (humas)