Pelantikan dan Pembekalan LKM 2018

Senat Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora (FISHUM) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengadakan pelantikan dan pembekalan bagi Pengurus Lembaga Kemahasiswaan (LKM) terpilih periode 2018. Kegiatan yang belangsung di Interactive Center (IC) FISHUM ini berlangsung selama dua hari, yakni dari tanggal 17 hingga 18 Januari 2018. Dengan dukungan dari pihak Fakultas yakni Dekan serta tentunya Wakil Dekan III bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Sulistyaningsih., S.Sos,. M.Si kegiatan ini sukses dilaksanakan.

Menurut Dr. Waryono Abdul Ghofur selaku Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan yang juga memberi sambutan sekaligus membuka acara dalam kegiatan kali ini menyatakan bahwa Kepemimpinan yang ada di LKM bisa menjadi wadah bagi proses mahasiswa. Beliau berharap, dengan terpilihnya anggota LKM baru, semangat baru untuk berkarya lebih ditingkatkan lagi.

Senada dengan hal ini, Dr. Mochamad Sodik S.Sos,. M.Si berharap bahwa kepengurusan LKM baru menjadi pengurus yang progresif dengan mengimplementasikan nilai-nilai dari UIN Sunan Kalijaga. 6 nilai tersebut antara lain ialah integratif interkonetif, dedikatif inovatif, serta inklusif-continous improvement. “Proses kepemimpinan ialah proses estafet kepemimpinan yang terus menerus bersambung. Semoga pengurus baru menjadi pengurus yang amanah,” tutur Dekan FISHUM.

Menurut Tufik Hidayat selaku Ketua SEMA FISHUM baru, pelantikan dan pembekalan LKM terpilih periode 2018/2019 mengangkat tema tentang sinergitas. “Tema yang kami angkat ialah Bersinergi Antar Civitas Akademika demi Meneguhkan FISHUM Muda Terkemuka. Harapannya tentu kami ingin adanya sinergitas kedepannya antar semua elemen yang ada di Fakultas. Baik Dekan dan jajarannya, Program Studi yang di dalamnya ada Dosen, Kabag TU, serta mahasiswa itu sendiri. Baik yang tergabung dalam komunitas, organisasi, Laboratorium, maupun mahasiswa secara keseluruhan,” Ujar Taufik saat ditemui usai pelantikan.

Beberapa narasumber dalam pembekalan kali ini ialah dari Dekanat, yakni Dekan, Wakil Dekan I, II, dan III dengan materi Sasaran Mutu dan Arah pengembangan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora UIN SUKA 2018 oleh Dekan, “Sasaran Mutu dan Arah Pengembangan Akademik FISHUM 2018 oleh Wakil Dekan I Dr. Erika Setyanti Kusumaputri, M.Si. Materi Sasaran Mutu dan Arah dan Pengembangan Perencanaan dan Administrasi FISHUM 2018 oleh Wakil Dekan II Bidang Administrasi Dr. Sabarudin M.Si, Materi Sasaran Mutu, Arah dan Pengembangan Program Kemahasiswaan,Alumni dan Kerjasama 2018 oleh Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan Dr. Sulistyaningsih S.Sos,. M.Si.

Setelah itu, di hari pertama juga diisi oleh Kabag TU, Kasubag I dan Kasubag II yakni Dra. Budhi Susilowati , Enny Iroh Hayati, SE, M.Si, dan Dra. Tri Agustin Nugrahenidengan materi pembekalan, Prosedur Administrasi, Pengajuan TOR kegiatan serta pembuatan laporan kegiatan LKM”. Setelah itu, diisi juga dengan dialog Interaktif Prodi (Psikologi, Ilmu Komunkasi, Sosiologi) dengan materiSasaran Mutu dan Arah Pengembangan Prodi”.

Di hari kedua, pembekalan diisi oleh pengurus Ikatan Keluarga Alumni FISHUM (IKA FISHUM) dan Demisioner LKM sebelumnya. Dari IKA FISHUM diisi dengan materi tentang Arah, Pengembangan dan Pogram Kerja IKA FISHUM 2018yang membahas terkait program kerja IKA FISHUM. Materi ini akan diisi langsung oleh pengurus IKA FISHUM. Sedangkan narasumber terakhir diisi oleh demisioner LKM sebelumnya, yakni dengan konsep dialog terkait dengan program kerja LKM sebelumnya.

Berdasarkan SK Rektor UIN Sunan Kalijaga Nomor 003/DSH Tahun 2018 tertanggal 17 Januari 2017 resmi dilantik pengurus LKM yang baru. Sahabat Taufik Hidayat Mahasiswa Psikologi menjadi Ketua Senat Mahasiswa FISHUM, Ulin Nuha Ahmad Mahasiswa Ilmu Komunikasi 2015 menjabat sebagai Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa FISHUM, Maman Sanjaya sebagai ketua HM-PS Psikologi, Ach. Fawaid sebagai ketua HM-PS Sosiologi, serta Rendi Febria Putra sebagai ketua HM-PS Ilmu Komunikasi. (tri)