Resmi Jadi Doktor, Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. Menulis Disertasi tentang Media Baru, Identitas dan Masyarakat Jaringan

Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. (Kanan) Saat Mengambil Ijazah S3 di UGM Yogyakarta
Satu lagi Doktor di Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora (FISHUM) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. dosen Prodi Ilmu Komunikasi FISHUM UIN Sunan Kalijaga berhasil menyelesaikan studi S3-nya di Kajian Budaya dan Media Sekolah Pasca Sarjana Universitas Gadjah Mada. Meskipun tidak ada wisuda, Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. mengambil ijazah pada Rabu, 22 Juli 2020 di Ruang Akademik Sekolah Pascasarjana lt. 1.
Dalam disertasinya, Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. menulis disertasi dengan judul Hasrat Pamer Diri Kelas Menengah Indonesia di Instagram: Media Baru, Identitas dan Masyarakat Jaringan. Dalam abstrak dituliskan bahwa Instagram memiliki sumber daya yang menjadikan penggunanya mempunyai semacam ruang pribadi untuk mempresentasikan dirinya kepada orang lain dengan berbagi foto yang artistik
“Instagram sebagai hasil teknologi memberikan waktu “leisure” di kalangan kelas menengahdengan memberikan ruang bagi aktivitas konsumsi dan pamer diri didalam ruang network society.. Instagram dijadikan alat memproduksi maupun mengkonsumsi makna,” tulisnya.
Menurutnya, kelas menengah sebagai penyokong gaya hidup aktif mempergunakan instagram. Instagram memberikan ruang perayaan dengan semakin mudah kelas menengah menikmati apa yang mereka produksi kemudian diunggah dalam Instagram. Realitas di instagram menggeser pola produksi dan konsumsi pamer diri kelas menengah. Instagram mengalirkan dimensi kehidupan kelas menengah untuk mengalami redefinisi dan diferensiasi dalam menunjukkan praktik sosialnya.
Dalam penelitiannya, Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. menggunakan metode kualitatif yang khusus dengan menggunakan metode etnografi virtual. Dalam konteks instagram yang diteliti adalah foto yang diunggah dan dipertontonkan oleh kelas menengah. Pendekatan etnografi virtual cukup dapat memahami cara subjek berinteraksi fenomena aktivitasnya di instagram.
“Informan penelitian ini dipilih secara purposive dari Kelas Menengah. Hasil penelitian menunjukkan tindakan menghabiskan waktu luang (leisure) oleh kelas menengah tidak hanya untuk bersenang-senang memamerkan bendabenda berharga di ruang instagram. Adanya kesenangan yang bergeser (shifting pleasure). Saat ini kelas menengah meredifinisi perayaan kesenangan mereka dengan memamerkan aktivitas bekerja dan tidak hanya menampilkan kemewahan,” tulisnya lagi.
Beliau juga menjelaskan bahwa pengukuhan identitas tidak hanya melalui pamer konsumsi dengan pemilihan selektif dalam memamerkan tempat yang mewah, aktivitas berlibur, penggunaan fashion yang up to date. Di dalam ruang instagram kelas menengah juga tidak sekedar melakukan tindakan memanfaatkan, menggunakan, atau menikmati instagram untuk kesenangan. Kelas menengah juga melakukan paraktik leisure economy.
Keberhasilan Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. mendapat apresiasi dari keluarga besar FISHUM UIN Sunan Kalijaga. Tidak terkecuali Dr. Mochamad Sodik, S.Sos., M.Si. selaku Dekan FISHUM. Menurut beliau semangat akademik dan meng-upgrade kapasitas perlu dimiliki oleh semua dosen. “Selamat kepada Dr. Rama Kertamukti, S.Sos., M.Sn. yang telah berhasil menyelesaikan studinya,” tuturnya. Dr. Mochamad Sodik, S.Sos., M.Si. terus mendukung dosen-dosen di FISHUM UIN Sunan Kalijaga untuk senantiasa berkarya. (tri)