Jalin Kerjasama dengan FISIPOL Universitas Malikussaleh, Prodi Komunikasi FISHUM Paparkan Beberapa Program Unggulan

Dokumentasi acara
Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora (FISHUM) UIN Sunan Kalijaga menjalin kerjasama dengan Fakultas Ilmu Politik Universitas Malikussaleh, pada Selasa, 29 Maret 2022. Kerjasama yang dilakukan ini berbentuk penandatanganan MoU antara kedua lembaga. Acara yang berlangsung di Interactive Center Lantai I FISHUM UIN Sunan Kalijaga ini dihadiri langsung oleh Bapak Dr. Mochamad Sodik, S.Sos., M.Si. selaku Dekan. Beliau mengapresiasi adanya kerjasama yang dilakukan sebagai bagian dari pengembangan lembaga.
“Kami berharap semoga putra-putri yang berasal dari aceh bisa bergabung ke Yogyakarta khususnya ke UIN Sunan Kalijaga menjadi mahasiswa ataupun menjadi dosen. Aceh dan Yogyakarta memliki kesamaam latarbelakang salah satunya karena pernah sama-sama dilanda musibah yakni peristiwa Tsunami Aceh pada tahun 2009 dan gempa di Yogyakarta pada tahun 2010. Dari kesamaan latarbelakang ini diharapkan lahir insan-insan yang tangguh dan hebat dalam menuntut ilmu dan mengajar,” jelasnya.
Sementara, sambutan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh yang diwakili oleh Bobby Rahman, S.Sos., M.Si. berterimakasih atas sambutan yang hangat dari FISHUM. Beliau juga berharap kerjasama antar lembaga bisa melahirkan banyak jalan kebaikan terutama dalam bidang akademik.
Acara kemudian dilanjutkan diskusi yang dipimpin oleh Dr. Rama Kertamukti, M.Sn. selaku Kaprodi Ilmu Komunikasi. Beliau memaparkan bahwa Prodi Ilmu Komunikasi berdiri sejak tahun 2005 dan terdiri dari 2 konsentrasi yaitu PR dan Advertising. “Saat ini, Prodi Ilmu Komunikasi terdiri dari 21 orang dosen PNS, dan 1 orang dosen Tetap Non PNS. Di Prodi Ilmu komunikasi kami juga memiliki sebuah jurnal yaitu Profetik Jurnal Komunikasi yang saat ini sedang dikomandoi oleh Ibu Yanti Dwi Astuti, M.A.” jelasnya.
Beliau juga mejelaskan bahwa Prodi Ilmu Komunikasi memiliki kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh mahsiswa yaitu AdUIN, POP (Party of PR) berisikan lomba-lomba ke-PR-an saat ini, acara penyambutan mahasiswa baru atau akrab dikenal Welcoming Expo/WE, kami juga menjalin kerjasama dengan Perhumas, dan beberapa Desa Binaan di daerah Kulonprogo.
Menanggapi penyampaian tersebut, Harinawati, S.Sos., M.A sebagai Sekprodi Ilmu Komunikasi Universitas Malikussaleh menyatakan sangat senang dan tertarik dengan Ilmu Komunikasi. “Semoga kedepannya kita bisa mengadakan expo bersama secara virtual misal POP tadi yang dilaksanakan dari beberapa kampus dilakukan secara virtual,” tanggapnya.
Beberapa penyampaian lain seputar Prodi Ilmu Komunikasi juga disampaikan oleh Dr. Diah Ajeng Purwani, S.Sos, M.Si. selaku Sekprodi Ilmu Komunikasi FISHUM UIN Sunan Kalijaga, Drs. Bono Setyo, M.Si. selaku Direktur ComTC (Communication and Training) salah satu pusat studi yang ada di bawah Fakultas, Yanti Dwi Astuti, M.A. selaku chief editor Profetik Jurnal Komunikasi, Niken Puspitasari, S.IP., M.A. sebagai penjamin mutu Prodi, Rahmah Attaymini, M.A. sebagai perwakilan dari dosen muda yang menjadi penanggungjawab komunitas MOV (Movement of Voice), serta Handini, M.I.Kom. sebagai koordinator Lab Prodi Ilmu Komunikasi yang dalam acara ini juga menjadi moderator.
Terlihat hadir pula dalam acara ini Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Sulistyaningsih, S.Sos., M.Si. Wakil Dekan Bidang Administrasi Dr. Yani Tri Wijayanti, M.Si. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Dr. Badrun, M.Si. Achmad Zuhri, M.Ikom. Dosen Prodi Ilmu Komunikasi FISHUM, dan T. Muafarsyah, S.I.P., M.A.P. selaku Kaprodi FISIPOL Universitas Malikussalehdan Mina Umrah S.Pd. dari Universitas Malikussaleh.(tri)